Antisipasi Serangan kepada Petugas, Polri Terapkan “Buddy System”

Buser Bhayangkara74,
Polsek Bandung Wetan, Polrestabes Bandung – Kapolsek Bandung Wetan Kompol Asep Saepudin,S.Pd,M.H mewaspadai adanya potensi serangan OTK terhadap petugas pengaturan Lalu lintas Pagi hari,Selasa 17/5/2023
Oleh karena itu, Kapolsek menerapkan buddy system, yaitu setiap petugas polisi pengaturan Lalu lintas ditemani sesama anggota Polri dari anggota Intel dan reserse yang menyamar berpakaian sipil
Hal itu bukan tanpa alasan, mengingat ancaman teror masih tetap membayangi masyarakat mau pun yang ditujukan terhadap intansi atau anggota Polri dilapangan
seperti yang dilakukan oleh kanit Intelkam AKP Asep Sobur beserta anggota nya yang melaksanakan Buddy sistem terhadap anggota yang sedang pelayanan pengaturan lalin di titik rawan macet dan zona sekolah di wilayah Bandung Wetan
anggota dilapangan juga menambah kewaspadaan terhadap segala bentuk ancaman terlebih kepada masyarakat supaya kegiatan masyarakat tetap berjalan dengan aman dan nyaman
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono S.I.K., M.Si., M.Han Melalui Kapolsek Bandung Wetan Kompol Asep Saepudin, S.Pd,M.H menyatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk pelayanan POLRI kepada masyarakat supaya masyarakat dan petugas dilapangan yang sedang melaksanakan dinas merasa aman nyaman dan terwujudnya Kamseltibcar Lantas
“Kami menghimbau kepada warga masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada karena gangguan teror masih ada dan nyata seperti yang terjadi di beberapa hari silam, kami menghimbau sampaikan informasi sekecil apapun kepada kami Polri, terkait potensi gangguan kamtibmas yang akan,sedang,dan sudah terjadi di tempat tinggalnya, kita akan respon cepat dan kita tangani sesuai aturan yang berlaku.” ucap Kapolsek Bandung Wetan
Gun’s-Red