PWI Bekasi Raya Bangun Sinergitas dengan Family Gathering

- Penulis Berita

Sabtu, 8 Juni 2024 - 12:44 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Buser Bhayangkara 74 // Bekasi . Jalinan sinergitas antara PWI Bekasi Raya dan Transera Waterpark Harapan Indah, Kota Bekasi diwujudkan dalam acara Family Gathering PWI Bekasi Raya bersama anak yatim, Sabtu (08/06/2024).

Acara yang dihadiri ratusan keluarga wartawan yang tergabung dalam PWI Bekasi Raya dan puluhan anak yatim berjalan penuh kekeluargaan.

Ketua PWI Bekasi Raya, Ade Muksin dalam sambutannya pada acara Family Gathering mengucapkan banyak terima kasih kepada management Transera Waterpark yang telah menyambut baik kegiatan yang digelar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya sangat berterima kasih, kepada management Transera Waterpark, yang telah memberikan kesempatan kepada keluarga wartawan dan anak yatim mengisi liburan,” kata Ade.

Ade juga mengharapkan kepada seluruh wartawan khususnya anggota PWI Bekasi Raya dapat bersinergi dengan Transera Waterpark, dalam upaya menjalin kemitraan ini.

Sebelumnya, Ketua PWI Peduli Bekasi, Alfiyan yang menggagas kegiatan Family Gathering dalam sambutannya mengharapkan, agar seluruh wartawan anggota PWI Bekasi Raya dapat menjaga tali silaturahmi dengan management Transera Waterpark.

“Jangan ada dusta di antara kita. Hendaknya kebersamaan ini dapat terus terjalin dengan baik. Dengan saling mengisi dan saling menghargai,” kata Alfiyan.

Dikatakannya, kegiatan Family Gathering PWI Bekasi Raya ini, adalah yang pertama dilaksanakan dalam kepemimpinan Ade Muksin sebagai Ketua PWI Bekasi Raya.

“Saya sangat mengharapkan agar jalinan silaturahmi ini dapat terus berjalan dengan baik. Dan saya mengucapkan banyak terima kasih atas kebijakan yang telah diberikan management Transera Waterpark,” kilah Alfiyan.

Sementara Manager Markom Transera, Jemy mewakili General Manager Transera, Zaki Afifi mengharapkan sinergitas yang telah terbangun antara PWI Bekasi Raya dengan Transera Waterpark dapat berjalan dengan baik.

“Kami sangat mengharapkan silaturahmi dapat terus terjalin, sehingga ke depannya menjadi lebih baik lagi,” kata Jemy.

Menurut Jemy, pihaknya sangat berterima kasih kepada wartawan yang tergabung dalam PWI Bekasi Raya, yang telah membantu mensosialisasikan setiap kegiatan yang dilaksanakan Transera Waterpark.

Pihaknya sangat mengharapkan, hubungan kemitraan ini dapat berjalan secara berkesinambungan. Karena, banyak kegiatan lain di Transera Waterpark yang membutuhkan sosialisasi dari wartawan, sehingga masyarakat dapat lebih mengenal Transera Waterpark.

(drt)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Satgas Kamseltibcarlantas Kawal dan Amankan Logistik KPU Kota Pontianak
Kapolri Tutup Langsung Turnamen Bola Voli Sekaligus Resmikan Pembangunan Sumur Bor Dan Filtrasi Air Bersih Layak Minum Di Kalimantan Barat
POTRET BURAM UNTUK KABUPATEN KARIMUN DI AKHIR JABATAN AUNUR RAFIQ 
Tim Voli Putra Polda Jatim Juara Kapolri Cup 2024 usai Kalahkan Tim Polda Jabar di Laga Final*
Pasca Kebakaran di Jembatan Besi, Polsek Tambora Siapkan Posko Bantuan Pengurusan Surat-surat Berharga
Rusdianto alias Verri Mendekam di Jeruji Polsek Tamalate atas Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan
KETUA DPC PWDPI KONAWE HARAPKAN KEPADA PIHAK POLDA SULTRA AGAR PROPESIONAL DALAM TANGANI KASUS PT. MUDA PRIMA INSAN (MPI)
Penghormatan Terakhir, Kapolres Bulukumba Usung Jenazah Briptu Muhammad Yunus Ke Pemakaman.