Utamakan Kenyamanan Masyarakat, Gabungan Piket Fungsi Polsek Sukajadi Polrestabes Bandung Tingkatkan Patroli KRYD

Buser Bhayangkara74
Polsek Sukajadi Polrestabes Bandung –
Patroli malam KRYD untuk menjaga Harkamtibmas guna Pencegahan kejahatan jalanan dan gangguan kamtibmas lainnya yang dapat meresahkan masyarakat dan pengguna Jalan, Senin (15/5/2023).
Personil gabungan piket fungsi Polsek Sukajadi Polrestabes Bandung oleh Padal, melaksanakan kegiatan patroli KRYD untuk pencegahan kejahatan jalanan di wilayah hukum Polsek Sukajadi.
Kapolsek Sukajadi Polrestabes Bandung Kompol Dadang Cahyadiawan, SH mengatakan bahwa, “Kegiatan Patroli ini bertujuan untuk meningkatkan stabilitas Kamtibmas, pencegahan kriminalitas, selain juga sebagai wujud pelayanan prima Kepolisian kepada masyarakat khususnya di wilayah kecamatan Sukajadi kota Bandung.
Dengan kehadiran polisi di jalan dan ditempat tempat rawan dapat mencegah para pelaku kejahatan dan memberi rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Dan tidak adanya kerumunan anak anak muda yang melakukan aksi balap liar yang meresahkan warga dan pengguna jalan yang melintas, “Jelas Kapolsek.
Gun’S – Red